Anies-Sandi Menang, PKS: Tuhan Memberi Pertolongan

jpnn.com, JAKARTA - Pilkada DKI Jakarta 2017 tak hanya menjadi pesta demokrasi warga ibu kota.
Warga daerah lain juga menaruh perhatian besar terhadap pilkada DKI.
"Bahkan (menjadi) perhatian internasional," kata Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman di kantor DPP Partai Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu (19/4).
Berdasarkan hasil hitung cepat, pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno berhasil mengungguli Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.
"Tidak lama lagi kemenangan akan kita raih. Saya minta kegembiraan jangan melampaui batas apalagi sampai provokasi yang lain. Kita gembira secara proporsional," katanya.
Dia menambahkan, kemenangan itu tak diraih dengan mudah.
Sohibul mengaku berpikir keras cara menghadapi Ahok-Djarot ketika resmi mengusung Anies-Sandi pada 23 September lalu.
Sebab, saat itu elektabilitas Ahok-Djarot sudah menembus 43 persen.
Pilkada DKI Jakarta 2017 tak hanya menjadi pesta demokrasi warga ibu kota.
- Legislator PKS Sebut Hak Pekerja PT Sritex Bisa Segera Dipenuhi
- Rahmat Saleh Mendorong BPN Aktif Menyosialisasikan Sertifikat Elektronik
- Rahmat Saleh Ingatkan Pemerintah Soal Anggaran Pengamanan PSU
- Inilah Daftar Kebijakan Prorakyat Presiden Prabowo, Sikap F-PKS Jelas
- PKS Gelar Pawai Sepeda, HNW Ajak Umat Siapkan Fisik untuk Ramadan
- Tantangan Bagi Kepala Daerah Baru, Rahmat Saleh Ingatkan 4 Hal Penting Ini