Anies-Sandi Paling Rajin, Agus-Sylvi Termalas

jpnn.com - JAKARTA - Pasangan Anies Baswedan tercatat sebagai pasangan calon Gubernur DKI Jakarta yang paling aktif menggelar kampanye sejak tahapan dimulai 28 Oktober lalu.
Dari hasil evaluasi pengawasan 30 hari pertama masa kampanye Pilkada 2017 yang dilakukan Bawaslu DKI Jakarta, pasangan yang diusung Partai Gerindra-Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut tercatat telah melakukan 341 kegiatan kampanye.
Jumlah tersebut jauh melampaui kegiatan kampanye yang dilakukan pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni dan pasangan Basuki Tjahja Purnama-Djarot Siaful Hidayat. Selisihnya bahkan lebih dari seratus kegiatan.
"Pasangan Basuki-Djarot telah melakukan kegiatan sebanyak 140 kali. Sementara pasangan Agus-Sylvi sudah melakukan 95 kali kegiatan kampanye," ujar Ketua Bawaslu DKI Jakarta Mimah Susanti, Kamis (1/12) petang.
Menurut Mimah, ketiga pasangan calon Gubernur DKI Jakarta sudah melakukan kampanye di 569 titik dalam sebulan terakhir.
Dari enam kota/kabupaten di wilayah DKI, Jakarta Selatan merupakan titik yang paling banyak dikunjungi.(gir/jpnn)
JAKARTA - Pasangan Anies Baswedan tercatat sebagai pasangan calon Gubernur DKI Jakarta yang paling aktif menggelar kampanye sejak tahapan dimulai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo