Anies Siap Nyapres, Anak Buah AHY: Selesaikan di Jakarta Dahulu Dong
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta Mujiyono mengomentari pernyataan Gubernur Anies Baswedan yang mengaku siap maju sebagai calon presiden 2024.
Menurut Mujiyono, Anies harus fokus menyelesaikan pekerjaannya sebagai Gubernur DKI Jakarta dalam waktu satu bulan ke depan.
“Kan tinggal sebulan lagi, ya selesaikan itu dulu dong. Sesuai pernyataan beliau mau fokus (di Jakarta, red) sampai dengan 16 Oktober,” ucap Mujiyono saat dihubungi, Sabtu (17/9).
Terkait kesiapan pencalonan Anies tersebut, Mujiyono mantap menyebutkan bahwa pilihan calon presidennya tetap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.
“Perlu dicatat adanya dukungan penuh dari 34 DPD Partai Demokrat mendukung Ketum AHY untuk maju dalam kontestasi Pilpres 2024,” kata dia.
Walau begitu, dia tak menampik bila nama Anies juga turut diperhitungkan oleh partainya untuk dipasangkan dengan AHY.
“Pernyataan anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat Syarief Hasan bahwa Anies masuk radar dari Pak SBY karena punya wawasan yang bagus dan punya chemistry dengan AHY,” tambahnya.
Sebelumnya, Anies Baswedan menyatakan siap untuk maju sebagai calon presiden pada pemilu 2024 mendatang.
Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta Mujiyono mengomentari pernyataan Gubernur Anies Baswedan yang mengaku siap maju sebagai calon presiden 2024.
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk