Anies Yakin Kaltim Sudah Lupakan Prabowo dan Memilih Perubahan
jpnn.com, SAMARINDA - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan optimistis mayoritas masyarakat Kalimantan Timur akan mendukung dirinya di Pilpres 2024.
Hal itu diyakini Anies meski pada Pilpres 2019 lalu, Kaltim menjadi lumbung suara untuk capres nomor urut 2 Prabowo Subianto.
"Kami cukup yakin bahwa dukungan (untuk Prabowo) waktu itu adalah dukungan untuk perubahan," kata Anies di Bandara APT Pranoto Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (10/1).
Menurut Anies keinginan masyarakat Kaltim untuk perubahan waktu itu akan terwariskan untuk pasangan AMIN di Pilpres mendatang.
"Keinginan untuk perubahan yang pada waktu itu aspirasinya berbeda dengan orangnya dengan sekarang tapi aspirasi perubahannya bersama. Jadi kami yakin di sini rombongan perubahan makin kuat," tutupnya. (jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan optimistis mayoritas masyarakat Kalimantan Timur akan mendukung dirinya di Pilpres 2024.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Hari Terakhir Kampanye, Khofifah Tegaskan Jatim Gerbang Baru Nusantara untuk Rakyat
- Hendarsam: Haris Azhar Seperti Juru Kampanye di Pilkada Banten
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- Dukungan Anies kepada Pram-Rano Bakal Pengaruhi Swing Voter dari Kalangan Terdidik