Anies Yakin Pesan Perubahan Menyebar ke Seluruh Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Calon presiden nomor urut 01, Anies Baswedan mengatakan keyakinan hati nurani akan menyebar ke hati nurani Indonesia lainnya.
"Kami optimis pesan-pesan yang genuin yang dari hati, yang diungkapkannya juga sepenuh hati, Insyaallah akan menjangkau hati-hati nurani rakyat Indonesia, yang mengharapkan adanya perubahan nasib sesudah Pilpres ini," ujar Anies seusai bersilaturahmi dengan eks Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jakarta Selatan, Senin (12/2).
Ia mengatakan dari rapat besar alias Kumpul Akbar Ber1 Berani Berubah beberapa waktu lalu, ia memaknai adanya kekuatan gerakan yang organik.
"Inilah kekuatan ketika orang bergerak dengan hati nuraninya, dengan keyakinannya," katanya.
Adapun Kumpul Akbar JIS berlangsung dengab penuh euforia. Seluruh bangku di tribun atas hingga ke lapangan dan perkarangan JIS dipadati pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).
Walaupun pendukung ada yang tidak kebagian masuk ke dalam JIS, mereka tetap konsisten mengikuti Kumpul Akbar hingga selesai. (jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Calon presiden nomor urut 01, Anies Baswedan mengatakan keyakinan hati nurani akan menyebar ke hati nurani Indonesia lainnya.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com
- 42 Persen Pemilih Golput di Pilgub Jakarta 2024, Terbanyak Memilih saat Anies vs Ahok
- Yakin Pram-Rano Menang Satu Putaran, Anies Baswedan: Lihat Data KPU
- Pramono Sebut Nama Anies Hingga Ahok Setelah Unggul di Quick Count
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum