Animo Tinggi, Harga Tiket Pun Melambung

jpnn.com - SAMARINDA- Leg pertama Semifinal Piala Jenderal Sudirman antara Pusamania Borneo FC (PBFC) kontra Semen Padang di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (10/1) membuat rindu masyarakat Samarinda akan tontonan bola berkualitas terobati. Karena itu, animo tinggi ditunjukkan oleh pendukung tuan rumah, menyambut laga knockout ini.
Panitia pelaksana (panpel) sendiri sudah menetapkan harga tiket laga semifinal tersebut. Ketua Panpel PBFC, Tommy Ermanto Pasemah menerangkan, untuk babak semifinal PJS di Stadion Segiri, ada lima kategori tiket yang akan mereka sediakan.
"Yakni tribun ekonomi umum seharga Rp 50 ribu, tribun ekonomi Pusamania Rp 35 ribu dan tribun ekonomi anak-anak Rp 25 ribu. Sedangkan untuk tribun VIP umum dipatok Rp 125 ribu dan tribun VIP anak-anak Rp 75 ribu," terangnya kepada Kaltim Post (grup JPNN).
Harga tiket semifinal PJS di Samarinda memang mengalami kenaikkan dibanding gelaran babak 8 besar Piala Presiden lalu. Kala itu, tribun ekonomi dibanderol Rp35 ribu dan tribun VIP dipatok Rp100 ribu. Dikonfirmasi terkait hal tersebut, Presiden PBFC, Nabil Husein Said Amin memiliki alasan kuat.
"Salah satu cara membantu klub agar tetap dihuni pemain bintang, paling sederhana ya dengan membeli tiket pertandingan resmi, bukan ke calo. Dan tolong digarisbawahi, tidak ada sama sekali niat kami mengeruk keuntungan dari sektor ini. Semua keuntungan dari penjualan tiket, kami gunakan untuk membangun PBFC menjadi lebih hebat," tegas Nabil. (upi/dkk/jpnn)
SAMARINDA- Leg pertama Semifinal Piala Jenderal Sudirman antara Pusamania Borneo FC (PBFC) kontra Semen Padang di Stadion Segiri, Samarinda,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Al Ghazali Percaya Diri Seven Speed Motorsport Siap Bersaing di Ajang Drifting 2025
- 76 Indonesian Downhill Season 2025 Makin Menantang, Seri Perdana Digelar di Ternadi Bike Park
- Pukul Arema FC, Madura United Menjauh dari Zona Merah Liga 1
- Jamie Vardy akan Meninggalkan Leicester City Akhir Musim
- Kondisi Skuad Indonesia Pada Detik Terakhir Menjelang Terbang ke Sudirman Cup 2025
- Dituduh Menunggak Gaji Pemain Ratusan Juta, Manajemen PSKC Bilang Begini