Anis Matta Beberkan Peran Indonesia untuk Akhiri Konflik Palestina-Israel

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta mengatakan, peran Indonesia dalam konflik Palestina-Israel berada dalam dua posisi, yakni diplomatik dan kemanusiaan.
Menurut dia, pada posisi diplomatik, khususnya forum-forum internasional, Indonesia harus menggugat solusi dua negara (two state nation).
Anis menjelaskan, penyelesaian konflik harus berdasarkan prinsip-prinsip yang sudah ditentukan.
Dia mengatakan, solusi dua negara merupakan sikap awal pemerintah Indonesia sejak era Soekarno dalam upaya penyelesaian konflik Palestina-Israel.
Menurutnya, sebagai negara muslim terbesar, Indonesia bisa dijadikan episentrum pertemuan tersebut.
Anis menjelaskan, hal itu akan membawa efek positif bagi Indonesia di mata negara-negara Islam.
"Pada dasarnya kami setuju dengan solusi dua negara dan itu sikap Indonesia secara umum,” kata Anis dalam webinar Moya Institute bertajuk Konflik Timur Tengah: Indonesia di Tengah Pusaran Konflik Palestina-Israel, Jumat (4/6).
Dia menambahkan, Indonesia bisa ikut memelopori perbincangan tentang hal itu.
Anis Matta mengatakan, peran Indonesia dalam konflik Palestina-Israel berada dalam dua posisi, yakni diplomatik dan kemanusiaan.
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Dukung Prabowo Evakuasi Warga Gaza, DMDI Indonesia: Bentuk Kemanusiaan