Anjing Ini dapat Warisan Rumah Rp 18 Miliar
jpnn.com - FLORIDA - Rose Ann Bolasny, wanita di Florida, Amerika Serikat berusia 60 tahun itu tampaknya lebih sayang kepada binatang peliharaan dibanding dua putra kandungnya.
Sebuah keputusan mengejutkan diambil Bolasny dengan memberikan warisan rumah senilai 1 juta poundsterling atau sekitar Rp 18, 6 miliar, kepada anjing jenis Maltese Terrier yang diberi nama Bella Mia.
"Saya sudah membahasnya anak-anak saya. Mereka mengerti. Bella Mia termasuk dalam dana perwalian dengan anak-anak saya,: ujar Bolasny, seperti dilansir dari Daily Mail, Kamis (22/1).
Saat ini, Bella Mia begitu dimanja dengan kehidupan super mewah. Punya tunjangan untuk membayar pedikur mingguan, beli baju (anjing) bermerek dari desainer kondang, kalung mutiara, mahkota hingga punya toilet pribadi.
Bolasny yang bekerja sebagai akuntan di New York itu mengaku memang sudah mempersiapkan segala sesuatu buat Bella Mia sejak lama. Warisan rumah untuk anjingnya ini, plus pembantu untuk merawat Mia, merupakan hadiah ulang tahun ketiga buat Bella Mia.
"Saya sudah menjelaskan kepada anak-anak bahwa kami ingin memastikan jika sesuatu terjadi kepada kami, dia (Bella Mia) harus diurus dulu dengan cara khusus. Itulah kenapa rumah ini bukan bagian anak-anak saya," imbuhnya. (adk/jpnn)
FLORIDA - Rose Ann Bolasny, wanita di Florida, Amerika Serikat berusia 60 tahun itu tampaknya lebih sayang kepada binatang peliharaan dibanding dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29
- Prabowo Ingin Berguru dari China Cara Mengatasi Kemiskinan
- Inilah Misi Prabowo ke China, Ada soal Pemberantasan Kemiskinan
- PPI Munich Gelar Sports and Culinary Festival Perdana di Munich