Anthony Beane Moncer, Indonesia Patriots Tundukkan Dewa United 81-73
jpnn.com, JAKARTA - Indonesia Patriots membuka IBL 2023 seri Surabaya dengan mengalahkan tim tangguh, Dewa United Banten.
Berlaga di DBL Arena Surabaya, Jawa Timur, Minggu (12/2/2023), Indonesia Patriots menang dengan skor 81-73 atas Dewa United.
Pada laga ini, laga berlangsung ketat untuk kedua tim terbukti terjadi beberapa kali berganti keunggulan.
Indonesia Patriots mengawal first half dengan apik seusai unggul dengan skor 47-43 melawan tim pecahan Louvre Surabaya tersebut.
Pada second half, laju tim asuhan Milos Pejic itu tidak tertahan hingga akhirnya Indonesia Patriots menutup laga dengan kemenangan 81-73 lawan Dewa United.
Anthony Beane Jr kembali menjadi bintang buat Indonesia Patriots seusai di laga ini mencetak 27 poin dan 13 rebound.
Selain Beane, beberapa pemain seperti Daniel William Tunasey Salamena dan Kelvin Sanjaya tampil solid.
Daniel finis dengan raihan 14 angka, sementara Kelvin yang baru dipinjam dari Satria Muda langsung kontribusi dengan 13 poin.
Indonesia Patriots membuka IBL 2023 seri Surabaya dengan mengalahkan tim tangguh, Dewa United Banten
- IBL 2025: Pelita Jaya Dipastikan Jamu Dewa United di Hall Basket Senayan
- Kawinkan Emas PON Aceh-Sumut Jadi Catatan Manis Pengprov Perbasi DKI Jakarta di 2024
- Randy Bell Melengkapi Kuota Pemain Asing Satria Muda di IBL 2025
- Demi Juara IBL 2025, Satria Muda Gaet Jarron Crump Mengisi Slot Pemain Naturalisasi
- PSSI Beri Sanksi Denda Puluhan Juta buat 5 Klub Liga 1
- Menpora Dito Apresiasi RANS Simba Bogor yang Beri Dampak Positif Terhadap Basket Tanah Air