Antisipasi Antrean, Polda Metro Jaya Siagakan 6 Mobil SIM Keliling
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menerangkan bahwa hari ini mereka menyiagakan enam mobil SIM keliling. Semuanya pemohon SIM di beberapa titik yang sudah disiapkan.
“Ada enam mobil SIM keliling disiapkan. Tiga di Daan Mogot, Jakarta Barat, lalu tiga lagi di Masjid At-Tin Taman Mini, Jakarta Timur,” ujar Sambodo, kepada wartawan, Rabu (10/6).
Sambodo menuturkan, layanan SIM keliling itu akan mulai beroperasi sejak pukul 08.00 WIB hingga selesai dengan kuota terbatas demi memenuhi protokol kesehatan dan jaga jarak fisik yang ditetapkan pemerintah.
“Untuk pembukaan mulai dari pukul 8.00 WIB sampai selesai, pendaftaran dibatasi kuota,” imbuh Sambodo.
Diketahui, Polda Metro Jaya mengaktifkan layanan SIM Keliling untuk mengatasi membludaknya pemohon perpanjangan SIM di sejumlah satuan penyelenggara administrasi (Satpas) SIM yang kembali dibuka di masa PSBB transisi.
Tak hanya itu, Polda Metro Jaya juga memberikan tambahan masa dispensasi bagi pemegang SIM yang masa berlakunya habis selama masa pandemi corona.
Bagi pemegang SIM yang masa berlakunya habis pada 17 Maret 2020 hingga 29 Mei 2020, kini bisa mengajukan perpanjangan SIM hingga 31 Agustus 2020. (cuy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Layanan SIM keliling akan mulai beroperasi sejak pukul 08.00 WIB hingga selesai dengan kuota terbatas demi memenuhi protokol kesehatan dan jaga jarak fisik yang ditetapkan pemerintah.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Ini Komplotan Perampok Spesialis Rumah Kosong di Jakarta
- Polisi Terlibat Kasus Pemerasan Penonton DWP Kini Berjumlah 32 Orang
- Bea Cukai Soekarno-Hatta Gagalkan Peredaran 1,1 Kg Sabu-Sabu, Begini Modus Pelaku
- Polisi Periksa Mobil Eks Anggota BIN yang Terbalik di Marunda
- Niat Baik RF Malah Jadi Korban Begal di Jakarta Utara
- Propam Diminta Usut Total Kasus DWP di Semua Lingkaran Polri