Antisipasi Darurat Pangan di Kepahiang, Kementan & Pemda Bersinergi Gencarkan Program PAT
Bupati Kepahiang Hidayatullah Sjahid menegaskan pentingnya dukungan berbagai stakeholder dalam mensukseskan program pemerintah, baik di pusat maupun daerah.
"Di Pemda Kepahiang, khususnya dalam program pertanian, kami sudah terbiasa bekerja sama dengan pihak TNI hingga polisi," kata Bupati Hidayatullah Sjahid.
Dia menyampaikan semua pihak berperan sesuai bidang keahliannya masing-masing, mulai dari camat, Danramil, Babinsa, hingga Bhabinkamtibmas serta para penyuluh di lapangan.
Direktur Perbenihan Hortikultura Kementan Inti Pertiwi Nashwari mengapresiasi pencapaian Kabupaten Kepahiang yang sangat responsif terhadap program PAT.
"Kabupaten Kepahiang tidak hanya melakukan hal-hal biasa, tetapi melaksanakan berbagai upaya, baik di lapangan bersama penyuluh serta melalui rapat koordinasi dan silaturahmi dengan pimpinan tertinggi di Kabupaten untuk mendapatkan dukungan komprehensif," katanya.
Dalam kesempatan ini, Inti Pertiwi Nashwari juga memberikan bantuan benih hortikultura berupa cabai rawit, mentimun, terong, dan tomat sebagai stimulus bagi petani di Kabupaten Kepahiang.
Sinergi antara Kementerian Pertanian dan seluruh stakeholder di Kabupaten Kepahiang akan terus diperkuat untuk meningkatkan areal tanam dan mewujudkan ketahanan pangan di daerah tersebut.
Sebagai informasi, Kabupaten Kepahiang yang dikenal sebagai penghasil utama komoditas hortikultura juga merupakan penyumbang terbesar luas tanam kopi di Provinsi Bengkulu.
Kementan bersinergi dengan pemerintah daerah gencarkan program PAT untuk mengantisipasi darurat pangan di Kepahiang
- PKT-GAMA BBC 2024 Berjalan Sukses, Ini Pemenangnya
- Sapi Perah Bunting dari Australia Sudah Tiba di Indonesia
- Ngobras Mengulik Pertanian Modern di Pulau Borneo
- Pupuk Indonesia Salurkan Pupuk Bersubsidi Kepada Petani, Sebegini Jumlahnya
- Mendes Yandri Susanto Optimistis Indonesia Capai Swasembada Pangan pada 2027
- Yayasan GSN dan PT Atthaya Teken MoU soal Bantuan Pupuk untuk Petani Miskin