Antisipasi Gelombang Ketiga Covid, Menko Airlangga: Kesiapan Faskes & Vaksinasi Terus Ditingkatkan
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komite Penanganan Covid dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Airlangga Hartarto mengingatkan meski kasus konfirmasi harian Covid-19, baik di wilayah Jawa-Bali maupun luar Jawa-Bali cenderung menurun, namun kondisi ini tetap perlu diwaspadai.
Varian virus baru dan mobilitas masyarakat yang terus meningkat harus diimbangi dengan langkah antisipasi seperti peningkatan fasilitas kesehatan dan vaksinasi.
“Kita tentu berharap gelombang ketiga tidak terjadi di Indonesia. Namun, karena adanya varian virus baru dan mobilisasi penduduk yang meningkat dari hari ke hari, maka harus diantisipasi. Vaksinasi dan kesiapan fasilitas kesehatan juga harus terus ditingkatkan,” ujar Airlangga dalam acara 'Serah Terima Bantuan Oksigen Generator dan Kompresor dari KBRI Singapura dan Diaspora Indonesia di Singapura kepada RSUD Kabupaten Bekasi', secara virtual, Jumat (17/12).
Airlangga juga menegaskan pemerintah terus mendorong sinergi dan koordinasi yang baik dengan seluruh stakeholders terkait, baik TNI/POLRI, swasta, maupun komunitas masyarakat lainnya termasuk komunitas Diaspora Indonesia, dalam menghadapi pandemi Covid-19.
Terkait kesiapan fasilitas kesehatan, ketersediaan oksigen medis di Rumah Sakit (RS) Rujukan Covid-19 seluruh Indonesia, Airlangga mengatakan hal yang sangat krusial.
Hal ini untuk mengantisipasi kondisi kedaruratan dalam merawat pasien-pasien dengan gejala sedang dan berat.
Kondisi RS dengan stok oksigen kurang dari 12 jam sudah semakin menurun trennya, jika dibandingkan dengan kondisi saat puncak kasus di Juli-Agustus lalu.
“Pemerintah terus berupaya memastikan kecukupan kebutuhan oksigen medis dan obat-obatan dengan melibatkan semua pihak dari dalam dan luar negeri. Dengan adanya bantuan oksigen generator dan kompresor ini tentunya sangat membantu Pemerintah dalam meningkatkan fasilitas pelayanan kesehatan dan menangani pandemi Covid-19 ini,” tutur Airlangga.
Meski kasus konfirmasi harian Covid-19, baik di wilayah Jawa-Bali maupun luar Jawa-Bali cenderung menurun, namun kondisi ini tetap perlu diwaspadai.
- Seusai Hadiri KTT APEC, Menko Airlangga Lanjut Dampingi Presiden Prabowo ke Brasil
- Menko Airlangga Dampingi Presiden Prabowo Temui Sekjen PBB, Ini yang Dibahas
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Disaksikan Prabowo & Xi Jinping, Menko Airlangga Teken MoU Blue Ekonomi Indonesia-RRT
- Kasus Dengue Meningkat, Kemenkes dan Takeda Gencarkan Upaya Pencegahan
- Peran Pemda & Masyarakat Penting untuk Mencapai Nol Kematian Akibat Dengue 2030