Antisipasi Kelangkaan BBM di Kawasan Macet
Kamis, 26 Agustus 2010 – 15:42 WIB
JAKARTA -- Memasuki musim mudik lebaran Idul Fitri 1431 H, pemerintah melakukan persiapan secara lebih intensif. Bukan hanya mengantisipasi titik-titik rawan macet, pemerintah juga mengingatkan Pertamina agar jangan sampai terjadi kelangkaan BBM yang bisa mengancam kelancaran arus mudik. ‘’Kita juga siapkan angkutan untuk keadaan darurat. Di titik-titik paling rawan itu juga sudah kita bangun pos polisi agar lebih mudah nantinya mengatur lalu lintas agar tetap lancar,’’ kata Freddy.
‘’Kita mewaspadai dengan belajar pada pengalaman tahun lalu, ada beberapa titik arus mudik yang BBM-nya habis. Ini jangan sampai terjadi lagi. Dulu seperti di Jateng, antriannya jadi panjang sekali. Kita sudah minta Pertamina dan BUMN standby,’’ ujar Menteri Perhubungan, Freddy Numberi kepada wartawan, Kamis (26/8) usai rapat koordinasi antisipasi arus mudik di kantor Menko perekonomian, Jakarta.
Baca Juga:
Bukan hanya itu, untuk mendukung kelancaran arus mudik, pemerintah juga akan mengantisipasinya dengan membangun pos-pos kesehatan di sepanjang jalur mudik. Hal ini sebagai antisipasi kecelakaan lalu lintas pada saat arus mudik dan arus balik.
Baca Juga:
JAKARTA -- Memasuki musim mudik lebaran Idul Fitri 1431 H, pemerintah melakukan persiapan secara lebih intensif. Bukan hanya mengantisipasi titik-titik
BERITA TERKAIT
- Dijatuhi Hukuman PTDH, AKP Dadang Iskandar Diam Saat Namanya Dipanggil
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Guru PPPK Bisa Mengajar di Sekolah Swasta Mulai 2025
- Budayawan Anggap Jokowi Merusak Peradaban Indonesia, Rakyat Perlu Bergerak
- Lemhannas Berharap Bisa Berkontribusi di Penyusunan Perencanaan Program Pembangunan Nasional
- Berdikari Berkomitmen Beri Harga Terjangkau untuk Daging Ayam hingga Kerbau
- Demi Perbaikan Hukum, Presiden Prabowo Disarankan Mencopot Jenderal Listyo