Antisipasi Kelangkaan Pangan, Wagub Ajak Makan Jagung

Antisipasi Kelangkaan Pangan, Wagub Ajak Makan Jagung
Antisipasi Kelangkaan Pangan, Wagub Ajak Makan Jagung

Ia berharap pada 2012 dan seterusnya, ketahanan pangan, utamanya beras, dapat lebih diperkuat. Caranya dengan menetapkan langkah-langkah strategis di mana beras merupakan kebutuhan pokok yang saat ini sudah menjadi isu global dengan ketersediaan di tingkat dunia sudah sangat terbatas. Yakni hanya 7 persen produksi beras di seluruh dunia.

"Itu kalau rebutan, harga pasti naik dan pengekspor akan setop untuk ketahanan pangan mereka sendiri. Kalau terguncang di sini, di luar susah, harga selangit, lebih baik meningkatkan produksi dalam negeri," kata dia. Apalagi, lanjutnya, dengan adanya perubahan iklim global seperti ini. "Maka tentu negara-negara produsen beras seperti Vietnam, Thailand, India, dan sebagainya juga mulai hati-hati untuk mengeluarkan beras untuk diekspor," ujarnya.

Ia juga meminta agar Badan Ketahanan Pangan kabupaten/kota dapat menyiapkan cadangan 100 kilogram beras yang disimpan di gudang masing-masing. Pembeliannya diperlukan perlu payung hukum seperti peraturan wali kota atau peraturan buati sesuai dengan kebijakan nasional.

"Dasar hukumnya untuk melakukan pembelian alokasi cadangan beras untuk daerahnya, termasuk penggunaannya untuk apa saja," kata dia.

BANDARLAMPUNG – Badan Ketahanan Pangan (BKP) Lampung berniat menurunkan konsumsi beras untuk masyarakat. Salah satu caranya dengan memacu produksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News