Antisipasi Varian Omicron Masuk Sumut, Edy Rahmayadi Lakukan Langkah Ini
jpnn.com, MEDAN - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi memastikan hingga saat ini belum ditemukan pasien Covid-19 dengan varian Omicron di provinsi yang dipimpinnya.
Namun, mantan ketua umum PSSI itu mengatakan pihaknya sudah melakukan langkah untuk mengantisipasi agar virus yang diklaim lebih ganas penyebarannya itu tidak sampai masuk ke Sumut.
Langkah yang dilakukan, yakni dengan memperketat jalur ilegal yang sering menjadi pintu masuk dari luar negeri, seperti wilayah perairan Batubara dan Tanjung Balai.
Mantan Pangkostrad itu menyebut sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Batubara dan Pemerintah Kota Tanjung Balai untuk memaksimalkan pengetatan jalur pintu masuk tersebut.
"Ini sudah saya koordinasikan dengan bupati Batubara dan wali kota Tanjung Balai bahwa harus kami tekankan secara ketat untuk menjaga hal itu," ujar Edy Rahmayadi, Kamis (2/12).
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara juga masih menutup akses pintu masuk dari luar negeri, baik dari Afrika atau negara lain yang telah melaporkan adanya varian Omicron.
“Belum dibuka, seluruh negara yang masuk ke Indonesia itu pintunya di Jakarta," kata Edy.
Terpisah, anggota Satgas Covid-19 Sumut Inke Nadia Lubis menyebutkan pihaknya akan melakukan karantina bagi setiap orang yang datang dari luar negeri.
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi memastikan hingga saat ini belum ditemukan pasien Covid-19 dengan varian Omicron di Sumut.
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- Aktivis Ini Ajak Warga Jangan Tertipu Amplop di Pilkada Sumut, Lalu Singgung Keluarga Jokowi
- Todung Minta Polisi Tidak Merusak Arsitektur Ketatanegaraan karena Cawe-cawe di Pilkada
- Pilgub Sumut: AMS XII Sebut Bobby-Surya Akan Raih Cita-Cita yang Lama Telantar
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Gadis Remaja Jadi Tersangka Setelah Terima Video Tak Senonoh Anak Pengusaha, Sahroni Mention Kapolri