Anton Galushka-Adaykin, Orang Ukraina Pertama yang Studi di Indonesia
Fasih Berbahasa Jawa dan Ngefan Arema
Selasa, 19 Juni 2012 – 00:01 WIB
Tidak banyak warga Indonesia di Ukraina. Tidak banyak pula warga Ukraina yang memperhatikan hal-hal yang berhubungan dengan Indonesia. Nah, Anton Galushka-Adaykin justru jadi profesor setelah meneliti hal-hal yang berkaitan dengan Indonesia.
AGUNG P. ISKANDAR, Kharkiv
KERETA cepat dari Kiev baru berhenti di Stasiun Kharkiv beberapa menit menjelang tengah malam Selasa lalu (12/6). Baru beberapa langkah keluar gerbong, situasi dingin Eropa Timur mulai terasa. Tapi, suasana mulai menghangat ketika seorang lelaki berambut pirang dengan pipi dipenuhi cambang menyapa Jawa Pos.
"Nuwun sewu (permisi). Dari Indonesia, ya?" kata lelaki yang tampil rapi dengan setelan jas putih dipadu sepatu warna senada tersebut. Merasakan suasana Indonesia di Ukraina saja sudah sangat langka, apalagi mendengar orang asli negeri pecahan Uni Soviet itu bertutur dalam bahasa Jawa.
Ya, lelaki bernama Anton Galushka-Adaykin itu memang bisa berbahasa Jawa. Pun, bahasa Indonesia dan Arab. Kendati beragama Kristen ortodoks yang banyak dianut bangsa Slavic, lelaki yang akrab dipanggil Anton tersebut juga bisa membaca Alquran. "Monggo, mari kita jalan-jalan dulu," kata Anton.
Tidak banyak warga Indonesia di Ukraina. Tidak banyak pula warga Ukraina yang memperhatikan hal-hal yang berhubungan dengan Indonesia. Nah, Anton
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408