Antonio Conte Mundur dari Juventus

jpnn.com - TURIN—Jelang dimulainya musim kompetisi musim 2014/2015, juara bertahan Liga Italia Serie A, Juventus kehilangan pelatih.
Pasalnya Antonio Conte yang selama ini menjadi pelatih klub asal kota Turin tersebut memutuskan untuk mengundurkan diri dari Si Nyonya Tua—julukan Juve.
‘’Saya telah memutuskan untuk mengakhiri kontrak saya dengan Juventus,’’ ujar pelatih 44 tahun ini dalam situs resmi Juve, Selasa (15/7).
"Saya telah matang oleh waktu dan perasaan saya membawa saya untuk membuat pilihan ini. Mungkin lebih sulit untuk terus menang bersama Juventus,’’ sambungnya.
Rumor akan hengkangnya Conte dari Juventus Arena sebenarnya sudah tersebar sejak akhir musim lalu. Setelah mempersembahkan gelar Scudetto ketiga bagi Juventus, Conte sempat mengungkapkan keinginannya untuk mengkaji ulang kontrak kepelatihannya bersama Juve.
Semasa menjadi pemain Conte mempersembahkan sejumlah gelar bagi Juventus. Ia, kemudian menjadi pelatih klub yang membesarkan namanya itu sejak 2011 lalu.
Hasilnya tiga gelar juara Serie A dipersembahkan Conte. Namun demikian belum diketahui apa rencana mantan pelatih Siena ini setelah tidak lagi melatih Paul Pogba dan kawan-kawan.
"Terima kasih banyak atas apa yang telah anda berikan kepada saya sebagai pemain dan sebagai pelatih. Saya selalu dekat dengan anda. Saya ingin mengatakan bahwa perjalanan yang diambil dalam beberapa tahun terakhir (sangat) bersejarah,’’ sambungnya.(zul/jpnn)
TURIN—Jelang dimulainya musim kompetisi musim 2014/2015, juara bertahan Liga Italia Serie A, Juventus kehilangan pelatih. Pasalnya Antonio
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025