Antrean Ojek Online Beli Menu BTS Meal di McDonald's Pulogadung Dibubarkan
jpnn.com, JAKARTA - Kepolisian bersama TNI membubarkan antrean ojek online di sebuah gerai McDonald's di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (9/6).
Pembubaran antrean itu langsung dipimpin Kapolsek Pulogadung Komisaris Polisi Beddy Suwendy.
Aksi pembubaran itu dilakukan karena antrean ojek online yang diduga membeli menu BTS Meal atau Limited Time Collab The BTS Meal' menimbulkan kerumunan.
Wakil Camat Pulogadung Agus Purwanto mengatakan pihaknya telah memberikan sanksi tertulis bagi gerai Mcdonald's tersebut.
"Kami berikan sanksi teguran tertulis hari ini. Kalau nanti masih melakukan lagi, kami akan melakukan penyegelan 1 x 24 jam," kata Agus di lokasi, Rabu (9/5).
Dia berharap hal ini menjadi pelajaran bagi seluruh pihak di tengah pandemi Covid-19.
Dia menyebutkan, tanggung jawab memerangi Covid-19 tidak hanya diemban oleh para aparat.
"Kalau tidak ada dukungan dari semua stakeholder, pandemi ini tidak akan selesai di Jakarta," katanya.
Kepolisian bersama TNI membubarkan antrean ojek online di sebuah gerai McDonald's di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (9/6). Antrean itu dipicu adanya pembelian menu BTS Meal.
- Hari Anak Nasional 2024, McDonald’s Indonesia Gelar Kelas Menulis Bersama
- McDonald’s Indonesia Hadirkan Booth Spesial di Momen Libur Sekolah
- Ahmad Efendi Ditemukan Tewas di Kali Sodong Pulogadung, Korban Diduga Dibunuh
- 4 Tim Sepak Bola SMA Siap Berlaga di Grand Final McDonald’s Liga Ayo 2023
- Jakarta Diguyur Hujan, Pintu Air Pulogadung Jaktim Siaga Tiga
- Rahasia Ayam Goreng Gurih dan Renyah McDonald's, Bisa Dicoba di Rumah