Antusiasme Peserta Ujian Profesi Jadi Bukti Pengakuan atas Peradi Kubu Fauzie
jpnn.com - JAKARTA - Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) pimpinan Fauzie Hasibuan menggelar ujian provesi advokad (UPA). Kegiatan itu juga menjadi pembuktian atas pengakuan kepengurusan Peradi 2015-2020 hasil musyawarah nasional (munas) lanjutan di Pekanbaru, Riau pertengahan Juni lalu.
Menurut Ketua Panitia UPA, Hermansyah Dulaimi, melihat besarnya minat peserta ujian menunjukkan bahwa Peradi pimpinan Fauzie masih dianggap sebagai wadah tunggal advokat yang sah. Pada hari pertama pendaftaran UPA yang dimulai Senin (14/6), jumlah pendaftarnya mencapai 500 orang.
Jumlah itu diyakini bakal terus bertambah karena pendaftar terus berdatangan. “Untuk hari ini saja, di Jakarta dalam setengah hari sudah tercatat lebih dari 100 pendaftar,” ujar Hermansyah, Selasa (15/9).
UPA gelombang kedua digelar serentak di 28 kota besar. Untuk wilayah Jawa antara lain Serang, Jakarta, Bandung, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Malang dan Surabaya.
Sedangkan di Sumatera, UPA digelar di Batam, Bengkulu, Jambi, Medan, Lampung, Padang, Pekanbaru dan Palembang. Di wilayah Kalimantan, UPA digelar di Banjarmasin, Pontianak dan Samarinda.
Untuk Sulawesi, UPA diselenggarakan di Gorontalo, Palu, Makassar dan Kendari. Sisanya di daerah lain antara lain Jayapura, Sorong, Mataram, Ternate dan Denpasar.
Hermansyah menambahkan, besarnya minat pendaftar UPA bukan hanya menunjukkan pengakuan atas keabsahan Peradi pimpinan Fauzie. Sebab, hal itu juga menjadi bukti kualias UPA yang diadakan.
Pada UPA gelombang pertama yang digelar Maret lalu, pesertanya mencapai 5000 lebih. Hermansyah meyakini untuk UPA gelombang dua bisa melebihi yang pertama.
JAKARTA - Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) pimpinan Fauzie Hasibuan menggelar ujian provesi advokad (UPA). Kegiatan itu juga menjadi pembuktian
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis
- Tidak Elok KPK Mencari Kesalahan, Apalagi Merangkai Cerita Demi Menarget Orang