Anugerah BUMN Awards 2017 Tingkatkan Nilai Tambah Bagi Negeri

Proses penjurian Anugerah BUMN Awards 2017 dilakukan melalui tiga tahap.
Pertama, proses penyeleksian dokumen yang berlangsung pada 21 Juli-21 Agustus 2017.
Bagi peserta yang lolos wajib mengikuti tahap selanjutnya berupa wawancara korporasi yang berlangsung pada 28-30 Agustus 2017.
Tahap terakhir berupa wawancara CEO pada 6-8 September 2017.
Pada saat wawancara penjurian dihadiri oleh 103 BUMN dan Anak Perusahaan BUMN, 41 di antaranya dihadiri langsung oleh Dirut BUMN dan anak perusahaan BUMN tersebut.
Kategori penghargaan di antaranya, BUMN dengan Finansial Terbaik, BUMN dengan Growth Strategy Terbaik.
BUMN dengan Tata Kelola Terbaik. BUMN dengan Pengembangan SDM Terbaik, BUMN dengan Transformasi Terbaik, BUMN dengan Inovasi Bisnis Terbaik, BUMN dengan Kolaborasi Terbaik serta Best of The Best CEO BUMN dan Anak Perusahaan BUMN.
Beberapa BUMN di antaranya adalah PT JIEP, PT SMI, PT Bukit Asam, PT KAI, PT Sucofindo, PT Pelindo I, PT Pertamina, PT Krakatau Steel, Bank BTN, PT Angkasa Pura II, dan Perun Bulog.
- IGMJ 2025, Event Musik yang Menyatukan Budaya, Alam, dan Seni dalam Satu Panggung
- Menpar Widiyanti Sebut Peringatan Nuzulul Qur'an Momen Memperkuat Nilai-nilai Kebajikan
- Wamenpar Ni Luh Puspa Petakan Potensi Wisata di Bali Timur, Ini Tujuannya
- Backstagers Indonesia Serahkan Manifesto Peta Jalan Industri Event ke Kemenpar
- Menpar Widiyanti Sampaikan 3 Poin Utama yang Perlu Diperbaiki di RUU Kepariwisataan
- Wamenpar Ajak Wisatawan Nikmati Wisata Alam di DeLoano Glamping Magelang