AP I Targetkan Raup Laba Rp 1,17 Triliun

AP I Targetkan Raup Laba Rp 1,17 Triliun
PT Angkasa Pura (AP) I. Foto Ist

jpnn.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura I menargetkan meraup laba bersih sebesar Rp 1,17 triliun, atau naik sekitar 28 persen dari target 2016 lalu.

Direktur Utama PT Angkasa Pura I Danang S. Baskoro menjelaskan, strategi yang dilakukan yakni dengan mengoptimalkan Program Collaborative Destination Development (CDD) dengan pemangku kepentingan di beberapa daerah untuk bersama-sama mengembangkan potensi tujuan wisata daerah.

"Ini yang pada akhirnya akan meningkatkan trafik penumpang ke daerah,” tutur Danang dalam siaran persnya, Selasa (15/8).

Selain itu, AP I juga secara pro-aktif menawarkan pembukaan rute baru dari dan menuju bandara-bandara perseroan bagi maskapai global dengan memberikan insentif potongan harga atau menggratiskan biaya pendaratan.

"Pengoptimalan kinerja anak perusahaan juga dilakukan untuk mencapai target yang telah kami ditentukan," tandas Danang.(chi/jpnn)


PT Angkasa Pura I menargetkan meraup laba bersih sebesar Rp 1,17 triliun, atau naik sekitar 28 persen dari target 2016 lalu.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News