AP II Diminta Segera Operasikan Terminal Internasional
jpnn.com - PT Angkasa Pura (AP) II didorong untuk segera mengoperasikan terminal internasional Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng.
"Rencana kira-kira 15 April 2017, kami kemungkinan bisa memberikan rekomendasi setelah 15 hari sejak lakukan verifikasi," kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi usai meninjau lokasi terminal internasional di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Selasa (28/3).
Budi menjelaskan, tahap awal, Garuda Indonesia akan menjadi maskapai pertama yang akan memulai penerbangan rute internasionalnya dari Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
Mantan dirut AP II ini berharap Garuda Indonesia sudah bisa melayani semua rute internasionalnya dari Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta pada 1 Mei 2017 mendatang.
"Kira-kira 1 Mei 2017, semua rute internasional Garuda Indonesia sudah bisa pindah ke terminal 3," tutur Budi.(chi/jpnn)
PT Angkasa Pura (AP) II didorong untuk segera mengoperasikan terminal internasional Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Restoran di Terminal 3 Bandara Soetta, Periksa 2 Saksi
- Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Terbakar, AP 2: Titik Api di Atas Tenant F&B
- Pakar Minta Menhub Era Prabowo-Gibran Paham Transportasi, Lalu Usulkan Nama Ini
- Masyakat Daerah Dorong Capt Coky Leonardo Jadi Menteri Perhubungan
- Begini Sederet Capaian Awaluddin Saat Pimpin AP II Selama 7 Tahun
- Mulai 29 Oktober, Bandara Kertajati Terima Perpindahan Penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara