Apa Ancaman Hukuman PSM Makassar Setelah Memainkan 12 Pemain?

Apa Ancaman Hukuman PSM Makassar Setelah Memainkan 12 Pemain?
Skuad PSM Makassar di Liga 1 2024/25. Foto: Liga Indonesia Baru.

jpnn.com - Hukuman membayangi PSM Makassar setelah memainkan 12 pemain pada menit akhir ketika menghadapi Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 musim 2024/25, Minggu (22/12/2024).

PSM menang dengan skor tipis 3-2 pada laga yang dihelat di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur.

Gol-gol PSM dibukukan oleh Aloisio Neto (56', 84') dan Nermin Haljeta (74').

Adapun gol Barito Putera lahir lewat aksi Beri Santoso (32') dan Alhaji Gero (p.90').

Insiden tak terduga terjadi pada injury time babak kedua. PSM melakukan pergantingan tiga pemain langsung, yang memicu terjadinya 12 pemain di atas lapangan.

Tiga pemain yang dimasukkan ialah Daffa Salman, Muhammad Arham, dan Fahrul Aditia. Mereka menggantikan Akbar Tanjung, Latyr Fall, dan Sahrul Lasinari. 

Daffa, Arham, dan Fahrul pun masuk, sedangkan Akbar ditandu serta Latyr Fall sudah meninggalkan lapangan. Hanya Sahrul yang seharusnya diganti, tetapi masih bermain.

PSM pun bermain dengan 12 pemain pada menit ke-98. Barito Putera sempat melakukan protes, tetapi wasit tak mengindahkan. Juku Eja pun menutup laga dengan 12 pemain di lapangan.

Hukuman membayangi PSM Makassar setelah memainkan 12 pemain pada menit akhir ketika menghadapi Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 musim 2024/25

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News