Apa Kabar Novel Baswedan? Seperti Ini Perkembangannya
jpnn.com, JAKARTA - Kondisi kesehatan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan yang masih menjalani perawatan di rumah sakit di Singapura terus menunjukan hasil positif.
Setidaknya, perban mata pegawai senior KPK itu sempat dilepas oleh tim dokter untuk menjajal kekuatan tekanan mata.
”Dari hari ke hari kondisinya terus membaik,” ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah kepada Jawa Pos, kemarin (18/4).
Sejak dirawat di Singapura seminggu lalu, Novel terus menjalani satu per satu tahapan treatment yang diberikan tim dokter. Pada Senin (17/4), kondisi mata Novel dilaporkan membaik.
Bahkan, pertumbuhan sel di selaput mata kiri berwarna putih sudah terlihat tumbuh.
Masalahnya hanya ada pada kornea mata berwarna hitam yang hingga kemarin belum terlihat pertumbuhan sel.
Komisi antirasuah pun menunjukkan beberapa foto tahapan treatment yang dijalani ketua Wadah Pegawai (WP) KPK tersebut selama seminggu terakhir.
Salah satu gambar memperlihatkan Novel yang mengenakan baju pasien berwarna biru muda tengah menjajal fungsi penglihatannya menggunakan sebuah alat.
Kondisi kesehatan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan yang masih menjalani perawatan di rumah sakit di Singapura terus menunjukan
- Gus Mensos Ungkap Hasil Rapat dengan Menteri KPK
- KPK Proses Laporan Dugaan Korupsi Aset Pemkab Kutai Timur di Jakarta
- Viral Uang Gepokan, Bupati Lampung Timur Dilaporkan ke KPK
- Tip Menjaga Kesehatan Mata dari Paparan Layar Komputer
- Usut Kasus Korupsi di Pemprov DKI, KPK Periksa Pemilik KJPP Wisnu Junaidi dan Rekan
- Soal Jet Pribadi Kaesang, Hasto: Ada Pihak yang Coba Mengendalikan KPK