Apa Kabar, Pak Anies Baswedan?
jpnn.com, JAKARTA - Hampir tiga pekan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjalani isolasi mandiri setelah dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Desember 2020.
Selama ini, Anies mengisolasi diri di Rumah Dinas Gubernur, kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
Bagaimana kabar mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu?
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa saat ini kondisi Anies sehat.
Anies juga masih bekerja dan memimpin sejumlah rapat secara online.
"Alhamdulilah Pak Anies sehat, artinya selama ini tetap, kami ada rapat. Pak Gubernur tetap memimpin rapat, kami koordinasi terus," kata Riza saat dikonfirmasi, Senin (21/12).
Riza juga memastikan bahwa kinerja Pemprov DKI tetap berjalan baik, meski dipimpin Anies dari rumah dinas gubernur.
"Tidak ada masalah terkait kinerja. Alhamdulilah baik, bahkan makin baik. Kami terus mendapatkan berbagai penghargaan sebagaimana teman-teman tahu," ujar Riza. (mcr1/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menjelaskan kondisi Gubernur Anies yang masih jalani isolasi mandiri.
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Survei: Pemilih Prabowo Subianto dan Anies Baswedan akan Pilih Ridwan Kamil-Suswono
- Tom Lembong Ditangkap, Anies: Dia Orang yang Lurus, Tak Neko-Neko
- Anies Sebut Tom Lembong Sahabat dan Ingatkan Negara Bukan Berdasarkan Kekuasaan
- Tom Lembong Ditangkap Kejagung, Anies Baswedan Terkejut & Bakal Lakukan Ini
- Survei Poltracking Indonesia: Pendukung Anies Baswedan Cenderung Pilih Ridwan Kamil