Apa Kata Fahri Hamzah Usai Ahok jadi Tersangka?

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah berharap penetapan Basuki T Purnama alias Ahok sebagai tersangka kasus dugaan penistaan agama, bisa membuat rakyat tenang.
"Mudah-mudahan dengan profesionalitas kepolisian yang ditunjukkan dalam penyelidikan secara independen dan penetapan, peningkatan status secara independen, semua bisa tenang," kata Fahri di kompleks Parlemen Jakarta, Rabu (16/11).
Fahri juga berharap perkembangan terbaru kasus ini bisa mewakili apa yang dituntut masyarakat dalam aksi damai 4 November lalu. Sebab, unjuk rasa tersebut tidak akan terjadi bila rasa keadilan mereka tidak terganggu.
"Saya berharap efek dari keputusan pemerintah bisa meredakan keadaan. Mudah-mudahan saja. Ini adalah ujian dari negara hukum kita. Ujian bagi sistem peradilan pidana kita. Kalau publik percaya, mudah-mudahan bisa lebih reda," harapnya.
Ahok resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penistaan agama oleh Bareskrim Polri. Calon gubernur petahana di Pilkada DKI itu juga dicegah bepergian ke luar negeri. (fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah berharap penetapan Basuki T Purnama alias Ahok sebagai tersangka kasus dugaan penistaan agama, bisa membuat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus