Apa Sebenarnya Motif Hadfana Firdaus Penendang Sesajen di Semeru? Kombes Totok Bilang Begini

jpnn.com, SURABAYA - Dirreskrimum Polda Jatim Kombes Totok Suharyanto mengungkap motif Hadfana Firdaus menendang dan membuang sesajen di lokasi bencana Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur.
Totok menyebut alasan pelaku melakukan perbuatannya adalah spontanitas atas dasar keyakinannya.
“Motifnya, spontanitas karena pemahaman keyakinan saja,” ungkap Totok sebagaimana dilansir jatim.jpnn.com, Jumat (14/1).
Totok menjelaskan video pembuangan sesajen itu beredar di media sosial pada Sabtu (8/1).
Ponsel milik tersangka digunakan merekam oleh temannya di lokasi.
“Dia minta bantuan teman yang di lokasi untuk mengambil dan memvideokannya. Setelah itu, dibagikan ke grup WhatsApp yang bersangkutan,” jelasnya.
Terkait dengan yang menyebarkan video itu ke media sosial, pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan.
“Sementara itu dulu. Saat ini, masih proses untuk kami dalami berkaitan dengan fakta yang diperoleh,” ujar dia.
Dirreskrimum Polda Jatim Kombes Totok Suharyanto mengungkap motif Hadfana Firdaus menendang dan membuang sesajen di lokasi bencana Gunung Semeru, Lumajang, Jawa Timur.
- 4 Perampok Sopir Taksi Online di Surabaya Ditangkap, 1 Asal Sidoarjo, 3 Warga Cirebon
- Masih Berstatus Waspada, Gunung Semeru Erupsi Lagi dengan Tinggi Letusan 1.000 Meter
- Tabrakan Bus vs Mobil di Jawa Timur Menewaskan 7 Orang
- Menko Polkam Budi Gunawan Tinjau Arus Balik Idulfitri 2025 di Jawa Timur
- Berstatus Siaga, Gunung Semeru Erupsi 4 Kali Disertai Letusan
- Pria di Blitar Bacok Mantan Istri