Apa yang Bisa Dicontoh Jakarta dari Brisbane Untuk Bisa Menjadi Tuan Rumah Olimpiade?
Brisbane, ibu kota negara bagian Queensland akan menjadi tuan rumah Olimpiade Musim Panas di tahun 2032.
Ini artinya Australia akan menjadi negara kedua di dunia yang akan sudah tiga kali menggelar pesta olahraga terbesar di dunia.
Sebelumnya Melbourne menjadi tuan rumah Olimpiade di tahun 1956 dan Sydney di tahun 2000.
Negara lain yang sudah tiga kali menyelenggarakan Olimpiade adalah Los Angeles di tahun 1984 dan Atlanta di tahun 1996. Rencananya Los Angeles akan kembali menjadi tuan rumah di tahun 2028.
Brisbane sudah mengalahkan kota-kota dunia lainnya untuk menjadi tuan rumah, termasuk Jakarta.
Tapi Indonesia sudah menyatakan akan mencalonkan diri menjadi tuan rumah Olimpiade di 2036.
"Kami mendorong proyek Olimpiade sebagai kegiatan ekonomi yang bertanggung jawab dan berkelanjutan, yang memberikan pengalaman terbaik bagi para atlet dan juga penonton dan memberikan peninggalan ekonomi kuat bagi masyarakat lokal," kata Presiden IOC Thomas Bach ketika mengumumkan terpilihnya Brisbane minggu lalu.
"Visi Brisbane 3032 sejalan dengan strategi jangka panjang sosial dan ekonomi regional dan nasional di Queensland dan Australia dan melengkapi tujuan Gerakan Olimpiade."
Ada sejumlah hal yang dipersiapkan Indonesia jika ingin Jakarta menjadi tuan rumah Olimpiade di tahun 2036 dan bukan hanya sekedar pembangunan fasilitas
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Ridwan Kamil Minta Maaf soal Omongannya tentang Janda saat Kampanye
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- APK Dirusak, Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Bergerak!
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan