Apa yang Dilakukan Aktor Ganteng Ini Sungguh Mulia, Patut Ditiru
jpnn.com, JAKARTA - Aktor ganteng asal Korea Selatan, Jo In-Sung disebut telah menyumbang 500 juta won atau Rp6,2 miliar untuk membangun sekolah di Tanzania.
Kabar itu diungkap oleh Miral Welfare Foundation seperti dikuti dari Yonhap pada Rabu (28/7).
Uang donasi dari Jo In-sung itu digunakan untuk membangun Singida New Vision School pada 2018.
Namun, Miral Welfare Foundation baru mengungkapkan hal itu ke publik tepat di hari ulang tahun sang aktor pada hari ini.
Singida merupakan salah satu daerah paling miskin di Afrika. Sebagian besar anak-anak di sana dipaksa bekerja karena kurangnya infrastruktur sosial dan fasilitas pendidikan.
Berkat kontribusi Jo In-sung, sebanyak 351 siswa kini belajar di tiga kelas taman kanak-kanak dan lima kelas sekolah dasar.
"Anak-anak yang biasanya pergi bekerja kini telah kembali ke tempat mereka seharusnya berada dan memimpikan masa depan yang cerah," ujar salah satu perwakilan Miral Welfare Fondation.
Jo In-sung sebelumnya juga pernah mengunjungi sekolah secara langsung dan menanam pohon terminalia di taman bermain bersama para siswa. (antara/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Jo In-Sung disebut telah menyumbang Rp6,2 miliar untuk membangun sekolah di Tanzania.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Adaro Donasikan Paket Seragam Sekolah Senilai Rp 2,4 Miliar untuk Anak Kurang Mampu
- Pemkot Tangsel Pastikan Pembangunan SDN Ciputat 01 Sesuai Target
- Pimpinan DPR Mendukung Rencana Sekolah Negeri-Swasta Gratis di Jakarta
- Bersedia Mediasi Novi dan Agus, Denny Sumargo: Ikuti Aturan Saya
- Upaya Astra Meningkatkan Literasi Siswa & Guru, Transformasi Digital Sekolah
- BNPT Gelar Program Sekolah Damai untuk Ciptakan Lingkungan Belajar yang Toleran dan Antikekerasan