Apakah Benar Ada Laki-Laki yang Mengantar ZA Menyerang Mabes Polri?
jpnn.com, JAKARTA - Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono memastikan ZA (25) hanya seorang diri saat menyerang Mabes Polri, Rabu (31/3) sore.
Jenderal bintang dua ini membantah kabar adanya sosok laki-laki yang mengantar ZA ke Mabes Polri.
"Satu orang, itu saja," kata Argo ketika dikonfirmasi, Kamis (1/4).
Sebelumnya sempat beredar kabar ZA diantar laki-laki dalam menjalankan aksi teror ke Mabes Polri.
Sosok laki-laki tersebut bersembunyi dan diburu aparat sesaat setelah ZA dilumpuhkan polisi di dekat pos jaga utama Mabes Polri.
Diketahui, ZA telah menyerang Mabes Polri pada Rabu sore.
Dalam aksinya itu, dia memakai senjata jenis airgun dan melepaskan enam kali tembakan kepada aparat di pos jaga Mabes Polri.
Karena tindakan itu, dia langsung dilumpuhkan dan ditembak mati oleh aparat. (cuy/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Irjen Argo mengklarifikasi rumor sosok lak-laki yang konon mengantar ZA ke Mabes Polri.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Sebaiknya Hindari Melintas di Kawasan Mako Brimob Pagi Ini
- Kapolri Melantik Para Kapolda dan Kukuhkan 2 Jabatan Baru yang Diisi Komjen
- Densus 88 Bubarkan Jamaah Islamiyah, Ormas yang Pernah Ledakkan HKBP Hangtuah Pekanbaru
- Demo di Mabes Polri, Mahasiswa Minta Kapolda Sulsel Dicopot
- Irjen Eddy Hartono Jadi Kepala BNPT, Sahroni Minta Lanjutkan Pencapaian Zero Terrorist Attack
- Kecam Sikap Represif Polisi Hadapi Demonstran, Forum Aktivis & Guru Besar Desak Kapolri Bertanggung Jawab