Apakah Ibu Hamil Boleh Minum Alkohol?

Apakah Ibu Hamil Boleh Minum Alkohol?
Ibu hamil dan minuman alkohol. Foto: Pixabay

Di Prancis, pembuat anggur/wine mengajukan masalah ini kepada pemerintah mengenai rencana untuk memperbesar peringatan alkohol kehamilan pada botol anggur.

"Kami terkejut bahwa topik yang sangat penting ini tidak diteliti sejauh mungkin," kata rekan penulis studi, Loubaba Mamluk, seperti dilansir laman MSN.

"Dengan tidak adanya bukti kuat, saran kepada wanita untuk menghindari alkohol saat hamil harus dilakukan atas dasar bahwa ini adalah tindakan pencegahan dan merupakan pilihan teraman," jelas Mamluk.

Namun, wanita yang telah minum saat hamil, mungkin tanpa disadari, harus diyakinkan bahwa mereka tidak mungkin menyebabkan bayi mereka menjadi sangat terluka.

Para ahli yang tidak terlibat dalam studi tersebut menyambut kontribusi penelitian ini.

James Nicholls, direktur riset amal Alcohol Research UK, mengatakan bahwa temuan tersebut harus mengingatkan kita untuk tidak menciptakan situasi di mana calon ibu dibuat lebih cemas atau tunduk pada pertimbangan moral yang tidak perlu, mengenai masalah konsumsi alkohol yang sangat ringan.(fny/jpnn)


Penelitian baru menemukan jawaban soal ibu hamil yang mengonsumsi alkohol


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News