Apakah Memanggil Jokowi dengan Cak Jancuk Kena Jerat UU ITE?
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Gerindra, Fadli Zon kaget mendegar Joko Widodo alias Jokowi mendapat gelar Cak Jancuk dari barisan pendukung paslon nomor urut 01 di Jawa Timur.
Sebab, kata jancuk dalam dialek Jawa Timur lebih condong berkonotasi negatif.
“Saya antara percaya tidak percaya soal ada gelar itu. Bolehkah ada gelar Cak Jancuk?” tutur wakil ketua DPR itu di gedung Parlemen, Jakarta, Senin (4/2).
Cak Jancuk sendiri merupakan akronim dari cakap, agamis dan kreatif, serta jantan, cakap, ulet, dan komitmen.
(Baca dong: Ada Predikat Cak dan Jancuk untuk Pak Jokowi, tolong Baca Artinya)
Menurut Fadli, jika gelar itu diterima oleh Jokowi, maka dari sekarang bisa dipanggil Cak Jancuk. Namun, dia pun ragu karena ada pasal soal ujaran kebencian di dalam UU ITE yang bisa menjerat siapa pun.
“Kalau gelar itu diterima terus dipanggil yang bersangkutan Cak Jancuk apakah nanti jadi hate speech. Ya kalau boleh sekarang kami panggil Cak Jancuk,” kata Fadli berseloroh. (ian/rmol)
Cak Jancuk sendiri merupakan akronim dari cakap, agamis dan kreatif, serta jantan, cakap, ulet, dan komitmen.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Korup, Inas: Tuduhan OCCRP Tanpa Bukti
- Penggeledahan KPK di Rumah Hasto Pengalihan Isu OCCRP soal Jokowi?
- Ikhtiar FESMI Wujudkan Jaminan Sosial bagi Musisi dan Pekerja di Bidang Musik
- Aktivis Geruduk KPK, Minta Kasus Korupsi Jokowi dan Keluarganya Diusut
- Kehilangan Bulan
- Jokowi Masuk Daftar Pimpinan Korup, PBNU: Apakah Lembaganya Kredibel?