Aparat Berastagi Gelar Sweeping
Senin, 31 Agustus 2009 – 07:03 WIB
TANAHKARO--Rupanya, para aparatur pemerintah daerah masih giat melakukan langkah antisipasi guna mencegah aksi terorisme. Di Berastagi, Sumut, misalnya. Sebagai daerah kunjungan wisata, sudah 7 hari ini jajaran Muspika (Musyawarah Pimpinan Kecamatan) Berastagi menggelar sweeping dan sosialisasi secara marathon. Rencananya, kegiatan ini akan dilangsungkan hingga 7 September mendatang.
Sweeping dilakukan dengan cara mendata warga dari pintu ke pintu di setiap kelurahan yang ada di Kecamatan Berastagi. Sweeping ini dilakukan sesuai dengan instruksi pemerintah. Camat Berastagi, Swingli Sitepu, memimpin langsung kegiatan yang melibatkan Satpol PP, Lurah, Kepling, Babinsa Koramil, serta Polsek Berastagi ini.
Baca Juga:
“Sebagai kota wisata, kami ingin kota ini tetap nyaman dan damai seperti biasanya. Kita tak ingin mengalami kejadian seperti yang terjadi di Jakarta. Kita tidak ingin kesan kota wisata yang selama ini aman, ternoda oleh aksi teror orang orang yang tidak bertanggung jawab. Sebelum terjadi, lebih baik diantisipasi. Kita menghimbau dan meminta kepada warga agar segera melapor ke Kepling, Lurah, atau aparat keamanan setempat bila menemukan keganjilan bila melihat warga yang mencurigakan,” ujar Swingli Sitepu.
Namun agar kenyamanan warga tidak terusik oleh kegiatan ini, sweeping dilakukan dibarengi dengan cara-cara persuasif. Warga diingatkan untuk tetap siaga dan waspada terhadap pendatang baru. Sementara kepada pendatang baru yang tinggal di kota wisata itu, disarankan untuk segera lapor ke Kepling, selanjutnya didaftarkan ke kelurahan setempat. Untuk pendatang baru tersebut, unsur Muspika memberi kelonggaran waktu 2 X 24 jam. Jika tetap tidak mendaftarkan diri, maka pihak Muspika akan menindak tegas dengan mengusir paksa warga pendatang baru itu. (psmdn,sam/JPNN)
TANAHKARO--Rupanya, para aparatur pemerintah daerah masih giat melakukan langkah antisipasi guna mencegah aksi terorisme. Di Berastagi, Sumut, misalnya.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- KPK Periksa Anggota DPR RI Maria Lestari
- Kerja Kapolda Metro dapat Sorotan Buntut Kasus DWP
- Tegas! Todung Nilai Pemeriksaan Mantan Penyidik KPK Aneh dan Melanggar KUHAP
- Kepala Daerah Minta Jaminan Formasi Tambahan PPPK Tahap 2, MenPAN-RB: Pasti Diterima
- KPK Periksa Ahok, Lihat
- 720 Pelanggan di Citra Garden Puri Semanan Dapatkan Air Siap Minum dari PAM JAYA