Aparatur Kelurahan Cikoko Jaksel Bagi-Bagi Takjil

Aparatur Kelurahan Cikoko Jaksel Bagi-Bagi Takjil
Lurah Cikoko Fadhilah Nursehati bersama aparatur kelurahan membagikan takjil. Foto: supplied

jpnn.com, JAKARTA - Aparatur Kelurahan Cikoko, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, melaksanakan kegiatan "Jumat Berkah Ramadan", Jumat (22/3).

Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dan berbagi kepada sesama, khususnya muslim yang sedang dalam perjalanan menjelang berbuka puasa.

Kegiatan ini berlangsung di sekitaran Lokasi Terowongan Cikoko, tepatnya di Jalan Cikoko Timur 1, setiap Jumat sore menjelang berbuka puasa selama Ramadan.

“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk berbagi takjil kepada pengguna jalan yang sedang dalam perjalanan,” kata Lurah Cikoko Fadhilah Nursehati dalam keterangan.

Dia mengatakan melalui aksi ini, Kelurahan Cikoko berupaya memberikan dukungan dan kemudahan kepada muslim agar dapat menyegerakan berbuka puasa ketika azan magrib berkumandang.

"Dan juga menunjukkan kepedulian terhadap sesama dalam menyambut bulan suci Ramadan,” katanya sambil membagikan takjil.

Dia menekankan bahwa kegiatan "Jumat Berkah Ramadan" yang dilakukan seluruh personel Kelurahan Cikoko menjadi salah satu bentuk nyata dari kebersamaan dan solidaritas sosial yang diwujudkan oleh Kelurahan Cikoko.

“Diharapkan aksi ini tidak hanya memberikan manfaat materil bagi masyarakat, tetapi juga memberikan inspirasi dan semangat bagi semua pihak untuk terus berbuat kebaikan dalam menjalani kehidupan sehari-hari,” katanya. (rhs/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Aparatur Kelurahan Cikoko, Kecamatan Pancoran, Jaksel, melaksanakan kegiatan Jumat Berkah Ramadan.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News