Apartemen Vasaka Nines, Hunian Eksklusif Waskita di BSD
jpnn.com, TANGERANG SELATAN - PT Waskita Karya (Persero) Tbk melalui anak perusahaannya PT Waskita Karya Realty (Waskita Realty) melakukan topping off Tower Alder Vasaka Nines yang berlokasi di Sunburst CBD Serpong Lot I9 Serpong, Tangerang Selatan, Jumat (15/11).
Hadir dalam acara ini yakni Director of Operation I PT Waskita Karya (Persero) Tbk, Didit Oemar Prihadi, VP Building Division PT Waskita Karya (Persero) Tbk, Anak Agung Gede Sumadi, Marketing & Sales Director PT Waskita Karya Realty, Luki Theta Handayani.
Apartemen yang mulai dibangun pada awal tahun lalu ini direncanakan selesai tepat waktu, sehingga bisa segera diserahterimakan kepada konsumen.
“Topping Off ini merupakan perwujudan dari komitmen perusahaan dalam menyelesaikan pembangunan dengan tepat waktu, sehingga membuat konsumen maupun calon konsumen semakin percaya untuk berinvestasi di tangan developer yang tepat PT Waskita Karya Realty," ujar Didit.
Apartemen yang mengusung konsep Nature Living dan Urban Lifestyle ini menerapkan desain yang menggabungkan ruang terbuka hijau serta bangunan modern yang dapat ditemukan pada area open plaza dan community hub dengan tujuan mengakomodasi gaya hidup masa kini yang terbuka dan interaktif, serta memberikan kenyamanan untuk beraktivitas.
Didit menuturkan, tower ini mendapat respon pasar yang sangat baik terbukti sejak dipasarkan pada Agustus 2017, fase pertama penjualan sudah mencapai 95 persen dari total unit yang dipasarkan.
Vasaka Nines dibangun di atas lahan seluas ±9.000m2 dengan total unit sebanyak 1.218 kamar, memiliki empat tipe kamar yaitu tipe Studio dengan luas 22.5 – 24.6m2, tipe 1 bedroom dengan luas 36.2 – 39.7m2, tipe 2 bedroom dengan luas 48.2 – 64.1m2, dan tipe 2+1 bedroom dengan luas 70.8 – 72.8m2.
Fasilitas yang dimiliki berupa kolam renang seluas 212m2, Midnine Plaza, indoor gym studio, jogging track, BBQ corner, multifunction room, game room, playground, dan day care.
Apartemen milik Waskita Realty yang mengusung konsep Nature Living dan Urban Lifestyle ini menerapkan desain yang menggabungkan ruang terbuka hijau serta bangunan modern yang dapat ditemukan pada area open plaza dan community hub.
- Hunian Urban Makin Diminati, Unit Apartemen PPK Kemayoran Jadi Pilihan Strategis
- Fasilitas di Arandra Residence Kini Semakin Lengkap dengan Hadirnya Superindo
- Mitra Bumi Serpong Damai dapat Pembiayaan Supply Chain dari BNI
- Siap Aliri Lahan 4.500 Hektar, Bendungan Temef Garapan Waskita Karya Diresmikan Presiden
- 3 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Proyek LRT Sumsel Ditahan Kejati, Siapa Saja?
- Lolly Geram Apartemennya Digerebek Nikita Mirzani, Lalu Ucap Kalimat Ini