APBN Dipangkas, Anggaran Dewan Tak Disentuh?
jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah telah memutuskan pemotongan belanja kementerian dan lembaga (KL) di APBN Perubahan 2016, melalui Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 8/2016. Menariknya, anggaran MPR, DPR dan DPD samasekali tak disentuh.
Pada daftar lampiran yang dikutip JPNN.com, Selasa (6/9), urutan pertama adalah Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dengan alokasi murni maupun perubahan 2016, sebesar Rp 768.254.903.000. Kemudian DPR senilai Rp 4.722.693.041.000 dan anggaran DPD sebanyak Rp 801.155.436.000.
Sementara K/L dipaksa berhemat dengan besaran ratusan miliar hingga triliunan. Antara lain pemangkasan terbesar pada Kementerian Pertahanan sebesar Rp 7.933.884.000.000, dari alokasi Rp 108,7 triliun di APBNP.
Kemudian Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) dipangkas Rp 6,980 triliun dari anggaran perubahan sebesar Rp 97.073.068.654.
Komisi Yudisial (KY) yang anggarannya sudah kecil di APBNP, yakni sebesar Rp 110.343.626.000, juga tak luput dari pemangkasan. Alokasi lembaga yang bertugas mengawasi kinerja hakim itu disunat Rp 3.873.738.000.(fat/jpnn)
JAKARTA - Pemerintah telah memutuskan pemotongan belanja kementerian dan lembaga (KL) di APBN Perubahan 2016, melalui Instruksi Presiden (Inpres)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis
- Tidak Elok KPK Mencari Kesalahan, Apalagi Merangkai Cerita Demi Menarget Orang