Apel Siaga Pemenangan PKS, Habib Aboe: Kami Lagi Memanaskan Mesin Politik Menjelang Pemilu 2024

“Hari ini, kami membuat proses ikrat pemenangan yang merupakan simbolisasi kebulatan tekad untuk menyukseskan Pemilu 2024,” ungkap Habib Aboe.
Apel Siaga Pemenangan PKS di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (26/2). Foto: Dokumen pribadi for JPNN.com.
Legislator Daerah Pemilihan I Kalimantan Selatan itu mengatakan bahwa apel siaga merupakan bentuk komitmen PKS untuk menyukseskan Pemilu 2024.
Dia memastikan bahwa PKS akan berperan aktif dalam proses demokrasi di Indonesia.
Sebab, dia menegaskan, PKS sebagai parpol juga merupakan salah satu pilar demokrasi
“Bahasa sederhananya, kami lagi manasin mesin politik. Insyaallah mesin politik PKS itu bagus,” ungkapnya.
Oleh karena itu, lanjut Habib Aboe, menjelang pemilu ini mesin politik PKS perlu dipanaskan lagi.
Habib Aboe menegaskan bahwa PKS tengah memanaskan mesin politik menjelang Pemilu 2024. Apel Siaga Pemenangan PKS bentuk komitmen menyukseskan Pemilu 2024.
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- Peserta PPDS Diduga Perkosa Pasien, Anggota DPR Minta STR dan SIP Pelaku Dicabut
- Perkuat Solidaritas, PKS & AK Party Bertemu Membahas Perjuangan Palestina
- Demi Warga Palestina, Sukamta PKS Dukung Rencana Prabowo Ini
- Sidang Parlemen Dunia, Jazuli Juwaini: RI Terus Berjuang Dukung Kemerdekaan Palestina