Api Muncul Dari Musala, Gudang Bir Terbakar
jpnn.com - JAKARTA - Kebakaran terjadi di gudang PT. Mulia Multi Mandiri di Jalan Daan Mogot Nomor 355c RT6/03, Jelambar, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis (19/5) dini hari. Gudang itu adalah tempat penyimpanan minuman Aqua VIT dan Bir Bintang.
Kapolsek Tanjung Duren Kompol Rohkmad Hari Purnomo mengatakan, kejadian tersebut bermula dari percikan api yang tiba-tiba muncul dari sebuah musala. Kemudian, api menjalar dengan cepat ke ruang kantor dan gudang tersebut.
"Ada satu unit sepeda motor Yamaha RX King nopol B 3494 EO dan satu unit R4 truk Engkel Nopol B-9772-AR ikut hangus terbakar," kata Hari saat dikonfirmasi di Jakarta.
Menurut Hari, sementara pemicu api karena korsleting listrik di musala. Hal ini diungkapkan Rokhmad berdasarkan keterangan saksi di TKP. "Tidak ada korban jiwa. Kalau kerugian material belum bisa ditafsir," pungkasnya. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Kebakaran terjadi di gudang PT. Mulia Multi Mandiri di Jalan Daan Mogot Nomor 355c RT6/03, Jelambar, Grogol Petamburan, Jakarta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS