Aplikasi Belajar Mengaji Al-Qur'an Karya Anak Bangsa Ini Ekspansi ke Malaysia

Aplikasi Belajar Mengaji Al-Qur'an Karya Anak Bangsa Ini Ekspansi ke Malaysia
Aplikasi belajar mengaji Al-Qur'an berbasis teknologi kecerdasan buatan (AI), Qara'a, melakukan ekspansi bisnis ke Malaysia. Foto: Ilustrasi Qara'a

Fitur ini membuktikan komitmen Qara'a dalam memperkuat peran ustaz sebagai pembimbing dan validator hasil pembelajaran, menjadikan proses belajar Al-Qur’an lebih autentik dan bermakna.

"Kami sangat gembira dengan respons positif yang kami terima dari masyarakat Indonesia. Ekspansi ke Malaysia adalah langkah alami berikutnya dalam visi kami untuk menyediakan akses yang lebih mudah dan luas untuk pembelajaran Al-Quran menggunakan teknologi AI yang inovatif," ujar Hajon.

Dengan ekspansi, Qara'a juga meningkatkan ketersediaan dalam bahasa Malaysia dan Inggris. Hal ini memungkinkan Qara'a tidak hanya menjangkau pengguna di Malaysia, tetapi pengguna secara global.

"Dengan terus memperkuat integrasi antara teknologi AI dan peran pembimbing ustaz, Qara'a tidak hanya menjadi sebuah aplikasi belajar, tetapi juga menjadi wadah yang memperkaya pengalaman spiritual pengguna dalam memahami dan menghafal Al-Qur’an," ujar Hajon. (tan/jpnn)


Aplikasi mengaji Al-Qur'an buatan anak bangsa ini diklaim mendapat perhatian dari warga Malaysia.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News