Aplikasi Layanan Keuangan Bagi Warga NU Resmi Diluncurkan
Kamis, 30 Januari 2020 – 12:01 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Warga Nahdlatul Ulama (NU) saat ini memiliki aplikasi layanan keuangan yakni NUcash. Aplikasi ini sebagai layanan keuangan digital dengan beragam fitur bagi warga NU atau nahdliyin serta simpatisan.
Gus Muh mengatakan NUcash juga dapat dipakai sebagai aplikasi antarjemput ojek NUjek sehingga memudahkan aktivitas dan memenuhi kebutuhan masyarakat sehari-hari.
NUcash juga terkoneksi dengan aplikasi Kedaulatan Santri (Kesan) yang berisikan khazanah santri sebagaimana pondok pesantren dan amaliah santri.
Dia mengatakan NUcash merupakan bagian dari NU Connect yang memiliki visi sinergi dan kolaborasi untuk meningkatkan partisipasi nahdliyin melalui sarana digital.
Aplikasi-aplikasi tersebut, kata dia, sudah dikaji dan diverifikasi sesuai regulasi pemerintah maupun prinsip-prinsip organisasi.
"Tentu akan terus dilakukan perbaikan-perbaikan dengan tetep memenuhi prinsip 'mabadi khaira ummah'," kata dia merujuk langkah-langkah awal menuju terwujudnya umat yang ideal sesuai semangat NU.(Ant/fri/jpnn)
Warga Nahdlatul Ulama (NU) saat ini memiliki aplikasi layanan keuangan yakni NUcash. Aplikasi ini sebagai layanan keuangan digital dengan beragam fitur bagi warga NU atau nahdliyin serta simpatisan.
Redaktur & Reporter : Friederich
BERITA TERKAIT
- Master Bagasi Bikin Bangga Memakai Produk Indonesia di Mancanegara
- Telkomsel Sulap Aplikasi jadi Super App, Kenalkan 3 Fitur Hiburan
- Luncurkan Buku, Rudy Octave Bedah soal Indonesia Darurat Irama
- Dorong Inovasi Smart Manufacturing di Indonesia, Ericsson Gelar Hackathon 2024
- Dukung Ekonomi Kreatif, Aplikasi Oxone Premium Apps Diluncurkan Ulang
- Tak Hanya Temu, Aplikasi Ini Juga Mengancam UMKM