Apollo Targetkan Pertumbuhan 30 Persen

jpnn.com - SURABAYA - Toko ponsel berjaringan Apollo terus melakukan berbagai cara untuk meningkatkan penjualan. Salah satunya ialah menyelenggarakan berbagai promo.
Hal itu dilakukan karena manajemen mematok pertumbuhan 20-30 persen. Pemilik Apollo Irwan Harianto optimistis penjualan tahun ini lebih baik. Meski tidak terimbas kelesuan ekonomi, penjualan ponsel tumbuh tipis 5–10 persen. “Komunikasi melalui ponsel sudah menjadi kebutuhan. Jadi, dampak kelesuan ekonomi tidak terlalu besar,” kata Irwan pada Jawa Pos (induk JPNN), Jumat (4/3) kemarin.
Ponsel entry level menjadi penyokong utama penjualan. Sekitar 50 persen penjualan didominasi ponsel Rp 2 juta-Rp 3 juta. Di peringkat kedua, ponsel seharga Rp 1 juta hingga Rp 2 juta dengan kontribusi 30 persen.
“Kontribusi penjualan ponsel premium dengan teknologi 4G masih minim,” tambah Irwan. (vir/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BMD Perluas Layanan Modal Usaha Bagi Mustahik di Mojokerto
- Belanja Produk Dalam Negeri Capai Rp23 Triliun, SIG Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional
- Kuartal I-2025, Pertumbuhan Kredit dan Tabungan BNI Naik 10%
- Tegur Direksi BUMN dalam Townhall Danantara, Prabowo Berikan Sejumlah Arahan Penting
- Prabowo Sebut Kekayaan Danantara Akan Tembus Rp 16 Ribu Triliun
- Smelter Merah Putih PT Ceria Mulai Produksi Ferronickel