Apple Bisa Senasib Sony
Jumat, 07 Oktober 2011 – 10:14 WIB
Sosok Sony terpusat pada dua co-founder, Akio Morita dan Masaru Ibuka. Mereka adalah Jobs bagi Sony. Dan, sepeninggal keduanya, Sony dengan mudah disalip oleh Apple.
Tetapi, tetap saja ada suara-suara optimistis. James Holland, editor electricpig.co.uk, menyebut Apple akan tetap berjaya meski tanpa ikon utamanya. Menurut dia, penunjukan Tim Cook sebagai penggantinya di kursi CEO adalah keputusan jitu. Apple mungkin tidak akan sama seperti saat ada Jobs, tetapi mereka akan tetap leading dalam inovasi.
"Sebenarnya, Apple telah membuktikan bahwa mereka bisa survive tanpa Steve," tulis Holland, seperti dikutip Sky News. "Dia memang masih muncul dalam peluncuran beberapa produk terakhir. Tetapi, sebenarnya, timnyalah yang menggarap semua proses."
Analisa Holland benar juga. Bahkan, sejak mundur dari jabatan CEO, Jobs memang sudah sering cuti. Terakhir, pada Januari 2011, saat dia mengambil istirahat dalam jangka waktu tidak terhingga. Selama periode itu, Cook yang menggantikan semua tugasnya. "Apple sudah punya rencana suksesi dan mereka mengikuti alur rencana itu," tambah Holland.
PERTANYAAN besar sepeninggal Steve Jobs sudah pasti: bisakah Apple Inc. bertahan? Sebab, bagi perusahaan berlambang buah apel dengan bekas gigitan
BERITA TERKAIT
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer