Apple Meluncurkan iPad Air 2025, Pakai Prosesor M3, Sebegini Harganya

jpnn.com - Apple kembali menambah perangkat barunya dengan meluncurkan tablet iPad Air kepada publik.
Perangkat itu memiliki prosesor M3 yang diklaim lebih cepat dan bertenaga dibandingkan pendahulunya.
Apple menyebut iPad Air yang menghadirkan kombinasi hemat daya dan portabilitas itu memiliki performa hampir 2x lebih cepat dibandingkan dengan yang menggunakan chip M1.
Perangkat itu bahkan lebih cepat 3,5x daripada tablet Apple dengan prosesor A14 Bionic.
Dalam siaran persnya pada Selasa (4/3), Apple menyampaikan bahwa kecepatan kinerja M3 dapat dirasakan pengguna ketika membuat konten, memainkan gim, dan merancang grafis.
Tablet iPad Air dengan chipset M3 tersedia dalam dua ukuran.
Tablet yang berukuran inci yang mudah dibawa saat bepergian dan model 13 inci dengan layar lebih besar untuk mendukung kegiatan kreatif dan produktif.
Produk iPad Air dengan M3 menggunakan sistem operasi iPadOS 18.
Apple kembali menambah perangkat barunya dengan meluncurkan tablet iPad Air dengan prosesor M3. Simak selengkapnya.
- Pemerintah dan Apple Sepakati Perjanjian, iPhone 16 Boleh Dijual di Indonesia
- Apple Menguji iOS 18.4 Versi Beta dengan Pembaruan Notifikasi Prioritas
- iPhone 16e Hadir dengan Spesifikasi Mumpuni, Harga Terjangkau
- Kemenperin: Nilai Investasi Pabrik AirTag Apple di Batam Tak Capai 1 Miliar Dolar AS
- Sistem Operasi iOS 19 Bawa Pembaruan Besar, Ini Bocorannya
- Kinerja Penjualan Smartphone Apple dan Samsung Tertekan Oleh Merek Tiongkok