Apple Menghadirkan 2 Fitur Baru Pada Pembaruan iOS 18
jpnn.com - Pada pembaruan iOS 18, Apple menghadirkan dua fitur baru di aplikasi Maps.
Aplikasi navigasi Apple itu akan dilengkapi fitur Perpustakaan yang diperbarui dan Catatan ke lokasi yang diinginkan.
Pengguna kini bisa menyimpan dan mengatur lokasi favorit dengan cepat di Perpustakaan.
Setelah iOS 18 dirilis, pengguna akan melihat ikon tambah di daftar lokasi, sehingga penyimpanan lokasi favorit bisa dilakukan dengan cepat.
Pembaruan di fitur Perpustakaan akan menampilkan seluruh lokasi yang disimpan atau disematkan.
Selain itu, fitur tersebut akan menggabungkan lokasi-lokasi favorit secara otomatis, sehingga tampilan lokasi yang ditandai akan terlihat sangat lengkap.
Tampilan dari Perpustakaan juga mengalami perubahan dengan menampilkan pintasan cepat ke Sematkan, Tempat, Panduan, dan Rute.
Di bagian bawah, pengguna akan melihat riwayat Baru Ditambahkan dari masing-masing pintasan.
Pada pembaruan iOS 18, Apple menghadirkan dua fitur baru di aplikasi Maps. Apa saja?
- Sistem Operasi iOS 19 Bawa Pembaruan Besar, Ini Bocorannya
- Kinerja Penjualan Smartphone Apple dan Samsung Tertekan Oleh Merek Tiongkok
- Begini Kronologi iPhone 16 Masuk ke Indonesia
- Wajib Tahu, Ternyata iPhone 16 Sudah Masuk Indonesia
- Apple Ingin Bangun Pabrik di Batam, Tetapi iPhone 16 Belum Bisa Dijual di RI
- Lokasi Ini Bakal Jadi Tempat Apple Bangun Pabrik di Indonesia