Apple Siapkan iPad Air Generasi Terbaru, Ini Bocoran Spesifikasinya
Selasa, 18 Januari 2022 – 22:56 WIB
jpnn.com - Apple dikabarkan bakal merilis iPad Air generasi kelima untuk pasar global.
Peluncurannya kemungkinan bersamaan perilisan iPhone SE generasi ketiga.
iPad Air terbaru bakal ditanami chipset A15 Bionic.
Dengan kemampuan chip itu, iPad Air generasi kelima mampu menggunakan konektivitas jaringan 5G untuk beberapa model.
Sementara itu, di sektor fotografi Apple mengaplikasikan lensa ultrawide untuk kamera depan.
Pada segi desain iPad Air, Apple akan mempertahankan tampilan seperti model lama, yakni layar seluas 10,9 inci dan bezel ramping.
Baca Juga:
Dari segi warna di bagian belakang ada empat pilihan yang ditawarkan, yaitu Space Gray, Silver Green, Rose Gold, dan Sky Blue. (gsmarena/ant/jpnn)
Apple dikabarkan bakal meluncurkan iPad Air generasi kelima untuk pasar global. Simak nih spesifikasinya
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
BERITA TERKAIT
- Menjelang Tutup Tahun, Digiplus Buka Gerai Baru di Tangerang, Ada Penawaran Menarik
- Apple Menghentikan Penjualan Seri iPhone SE 3 dan iPhone 14
- Pemerintah Desak Apple Berinvestasi ke Indonesia pada 2025
- Menteri Investasi Bocorkan soal Bentuk Apple Investasi di Indonesia
- Pemerintah Sebut Apple Harus Tunduk Pada Aturan di Indonesia
- Fitur Replay Untuk Apple Music 2024