'Ngunduh Mantu' Putri Jokowi
Arak-arakan Presiden Bakal Diiringi Sado Berastagi
“Kami bersepakat, rangkaian perkawinan yang ada unsur budaya. Sangat membahagiakan ada penampilan adat budaya. Artinya, budaya milik bangsa di Sumut harus ditampilkan,” ucap Waterpauw kepada wartawan, Selasa (21/11) sore.
Waterpauw mengharapkan, masyarakat dapat bekerja sama dengan kepolisian. Apalagi akan ada pengalihan arus lalu lintas saat acara pernikahan. Tapi, rekayasa arus lalu lintas hanya sesaat alias tidak lama.
Waterpauw mengungkapkan pihak kepolisian akan melakukan pengamanan di ring tiga pada acara ngunduh mantu tersebut. Termasuk pengamanan tamu-tamu VVIP dan tama umumnya.
“Pola lama yang menghentikan aktivitas masyarakat dan saya bersama Pangdam Bukit Barisan sudah mengatur keamanan,” jelasnya.
Saat berada di MICC, Kapolda Sumut bersama Pangdam dan rombongan juga meninjau ruangan dan penjelasan dari pengelola gedung terkait kondisi dan situasi terkini gedung konvension yang terletak di Jalan Ring Road Medan tersebut.
Kapoldasu Irjen Pol Paulus Waterpauw turut mengiringi gladi kotor kirab kereta kencana dan sado, Selasa (21/11), dimulai dari Gedung Medan International Convention Center (MICC) Jalan Gagak Hitam menuju komplek kediaman Bobby Nasution. Foto: sumutpos/jpg
Sementara itu, amatan di dalam Komplek Tasbih, petugas kepolisian berkeliling menyebarkan imbauan kepada penghuni komplek selama pelaksanaan pesta ngunduh putri Jokowi agar tidak memarkirkan kendaraan mobilnya di jalan komplek yang akan menjadi jalur perlintasan menuju lokasi pesta.
Acara ngunduh mantu putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu di rumah Muhammad Bobby Afif Nasution di Medan bakal dimeriahkan dengan kirab budaya.
- Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
- Pilgub Sumut: AMS XII Sebut Bobby-Surya Akan Raih Cita-Cita yang Lama Telantar
- Polrestabes Medan Tembak Mati Eksekutor Begal Sadis
- 5 Barbershop Terbaik di Medan yang Siap Memenuhi Ekspektasimu Punya Rambut yang Keren
- Ijeck Curiga Pelemparan Batu ke Mobil Bobby Nasution Pascadebat Direncanakan
- Bunuh Teman Wanita Seusai Berhubungan Intim, Ridho Dituntut 13 Tahun Penjara