ARB Menang, Fahri Hamzah Ingatkan Yasonna Jangan Banding

jpnn.com - JPNN.com JAKARTA -- Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengingatkan Menkumham Yasonna Laoly untuk tidak memperpanjang lagi masalah kisruh internal Golkar yang telah diputuskan PTUN.
Terkait ini, ia mengingatkan menteri asal PDI Perjuangan itu untuk tidak mengajukan banding atas putusan PTUN yang memenangkan kubu Aburizal Bakrie cs.
"Pak Agung udah bilang begitu, Pak Aburizal udah ngomong begitu. Sudahlah, coba Menkumham jangan banding. Kan dia tidak masuk dalam dua pihak. Kalau PTUN sudah putuskan ya sudahlah. Jangan banding-banding gitu lho," ujar Fahri di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin (18/5).
Menurutnya, jika kisruh Golkar tak kunjung usai, akan mempengaruhi persiapan pilkada serentak. Terutama mengenai revisi UU Pilkada yang saat ini diperdebatkan karena salah satu usulnya terkait kisruh Golkar dan PPP.
Jika, masih ada langkah hukum lain yang dilakukan Yasonna, tegasnya, akan makin mempersulit DPR dan penyelenggara pemilu.
"Kalau enggak selesai, repot kami," keluh Fahri.
Fahri berharap sebelum batas akhir pendaftaran peserta pilkada serentak, PPP dan Golkar sudah menyelesaikan masalah di internal masing-masing. (flo/jpnn)
JPNN.com JAKARTA -- Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengingatkan Menkumham Yasonna Laoly untuk tidak memperpanjang lagi masalah kisruh internal Golkar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?