Area Pembangunan Hotel Pemprov Sulsel Dipindah
Selasa, 19 Februari 2013 – 01:39 WIB

Area Pembangunan Hotel Pemprov Sulsel Dipindah
MAKASSAR - Realisasi pembangunan hotel milik Pemprov Sulsel berproses kian panjang. Selain belum mendapatkan lokasi pasti, desain hotel yang akan dibangun oleh Lippo Group juga akan mengalami perubahan.
Setelah memastikan lokasi pembangunan hotel di kawasan Maccini Sombala batal digunakan, pemprov membidik lahan di Jalan AP Pettarani. Lokasi di kawasan strategis ini dinilai layak untuk bisnis perhotelan.
Baca Juga:
Hanya saja, di atas lahan tersebut masih berdiri kantor empat unit pelaksana teknis dinas (UPTD) Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sulsel. Pemprov harus mencari lokasi lain untuk memindahkan kantor untuk empat UPTD.
Kepala Biro Pembangunan Sekretariat Daerah Pemprov Sulsel, Muhammad Firda mengatakan, luas lahan hanya sekitar 2.000 meter persegi. "Bila lahan tersebut disetujui sebagai lokasi pembangunan hotel, desainnya harus diubah dan kemungkinan konsepnya minimalis," beber Firda usai rapat perencanaan pembangunan hotel di ruang kerja Sekprov Sulsel, Senin, (18/2)
MAKASSAR - Realisasi pembangunan hotel milik Pemprov Sulsel berproses kian panjang. Selain belum mendapatkan lokasi pasti, desain hotel yang akan
BERITA TERKAIT
- IJMI Sebut Pekerja Sawit Indonesia Rawan Dieksploitasi
- KAI Logistik Optimalisasi Layanan Pra-Purna Angkutan BBM/BBK
- Genjot Ekspor, Bea Cukai Beri Izin Kawasan Berikat kepada Produsen Tas di Jepara
- Pelindo Siapkan Solusi Jangka Panjang Agar Macet Horor di Tanjung Priok Tak Terulang
- Bea Cukai Makassar Kawal Ekspor Perdana 22 Ton Gurita Beku Asal Bantaeng ke Meksiko
- Sosok Kartini Masa Kini, Pendiri Bank Sampah Bukit Berlian