Arema Acak-Acak Kandang Kabau Sirah
jpnn.com - PADANG - Arema Cronus tampil menggila di kandang Semen Padang, Stadion Agus Salim, Jumat (28/10) malam. Baru 25 menit berjalan, Singo Edan sudah unggul 2-0.
Performa top Arema Cronus tak bisa dilepaskan dari taktik jitu Milomir Seslija. Mereka mampu memberikan shock therapy melalui permainan variatif saat menyerang.
Alhasil, gol pertama bisa diciptakan pada menit ke-16 oleh pemain naturalisasi, Raphael Maitimo. Setelah gol itu, Semen Padang memang tampil ngotot dan berusaha menyamakan kedudukan.
Tapi, bukan gol yang didapatkan, Kabau Sirah justru harus kebobolan lagi oleh Hamka Hamzah setelah sempat memanfaatkan setpiece bola mati pada menit ke-25.
Andai skor ini bertahan, maka rekor suci Semen Padang di Stadion Agus Salim, bakal ternoda.
Selama ini, skuat Kabau Sirah tak pernah sekalipun takluk selama di kandang. Mereka bahkan mampu menuai banyak kemenangan saat tampil di rumah sendiri. (dkk/jpnn)
PADANG - Arema Cronus tampil menggila di kandang Semen Padang, Stadion Agus Salim, Jumat (28/10) malam. Baru 25 menit berjalan, Singo Edan sudah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!
- Liga Champions: Manchester City Gagal Menang di Kandang Sendiri
- Liga Champions: Bayern Muenchen Menang Tipis atas PSG, Kim Min-jae jadi Pahlawan Kemenangan
- Liga Champions: Panggung Tim Tamu Menghancurkan Tuan Rumah
- Liga Champions: Puasa Manchester City Berlanjut