Arema FC Dibekuk Persipura, Kata Aji Santoso Ini Penyebabnya

Arema FC Dibekuk Persipura, Kata Aji Santoso Ini Penyebabnya
Cristian Gonzales gagal memanfaatkan peluang di depan mulut gawang Persipura yang dikawal Yoo Jae Hoon. Foto: Doli Siregar/Radar Malang/JPNN.com

jpnn.com, MALANG - Pertama kalinya, Arema FC mengalami kekalahan di kandang sendiri selama kompetisi Liga 1 musim ini.

Tim berjuluk Singo Edan itu harus mengakui keunggulan Persipura 0-2 dalam laga yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan kemarin (16/7).

Sebelumnya, dalam tujuh laga yang dilalui Arema FC di Stadion Gajayana maupun Kanjuruhan mereka berhasil meraih hasil lima kali kemenangan dan dua kali hasil imbang.

Kekalahan kemarin sekaligus mengakhiri tren positif Arema yang belum terkalahkan dalam lima laga terakhirnya.

Mereka mencatatkan hasil tiga kali menang dan dua kali hasil imbang sebelum melawan Persipura.

Pelatih Arema FC, Aji Santoso mengaku tidak menduga timnya bisa kalah dengan skor 0-2. Menurutnya pemain Arema tidak bermain sesuai dengan instruksi ketika latihan.

“Sering kesalahan mendasar, anak-anak bermain tidak seperti biasanya. Tapi yang jelas anak-anak sudah berusaha maksimal,” tutur Aji.

Ya pada babak pertama pemain Arema sering melakukan kesalahan passing. Itu yang menurut Aji membuat mental pemain sedikit turun.

Pertama kalinya, Arema FC mengalami kekalahan di kandang sendiri selama kompetisi Liga 1 musim ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News